Categories: Tips & Trick

3 Cara Mengatasi “Ok Google” Tidak Berfungsi di Xiaomi

Xiaomi adalah salah satu brand smartphone atau hp pintar yang dinilai sangat revolusioner. Berani merilis hp pintar dengan spesifikasi wah namun dihargai dengan banderol dibawah rata-rata adalah strategi jitu yang Xiaomi lakukan guna menggaet para konsumennya khususnya di tanah air. Anda salah satu pengguna hp Xiaomi?

Di era yang serba maju seperti sekarang ini, permintaan akan hp pintar semakin meningkat seiring dengan teknologi yang kian berkembang. Para produsen hp tak hanya dituntut untuk menghadirkan hp pintar yang fungsional namun juga hp pintar dengan fitur-fitur wah. Para developer aplikasi pun keranjingan untuk menciptakan berbagai aplikasi-aplikasi yang dapat dengan mudah diunduh di tiap-tiap hp pintar.

Android adalah salah satu sistem operasi yang menguasai pasar ponsel dunia saat ini. Sistem operasi bersifat open source ini diciptakan oleh raksasa teknologi, Google yang sebelumnya sudah dikenal sebagai mesin pencarian terbaik di dunia. Android dapat dengan mudah mencuri hati para gadget mania berkat sifatnya yang open source tadi dimana android bisa diaplikasi di berbagai jenis tipe hp dari ragam vendor tak seperti iOS milik Apple yang secara khusus dibuat Apple untuk jajaran perangkatnya.

Menggunakan sistem operasi android sangat memudahkan penggunanya. Jika anda user android, anda dapat dengan mudah memanfaatkan berbagai fitur yang tersedia di sistem operasi ini. Bermacam-macam add-on atau aplikasi tambahan untuk mendukung android pun diciptakan. Google Assistant adalah salah satunya.

Google Assistant adalah aplikasi asisten virtual yang diciptakan Google untuk menyaingi Siri yang merupakan kepunyaan Apple. Baik Google Assistant maupun Siri mampu mensinkronisasikan perintah suara dan menjalankan perintah secara otomatis seperti mengirim pesan berkat teknolgi AI atau Kecerdasan Buatan yang saat ini sedang trend.

Google Assistant sangat berbeda dengan Siri karena Google Assistant dapat digunakan di berbagai tipe hp android hanya dengan melakukan perintah suara “Ok Google”, maka asisten virtual ini akan muncul. Sementara Siri, hanya bisa digunakan di jajaran perangkat Apple saja. Selain itu, Google Assistant sudah mendukung perintah suara berbahasa Indonesia sementara Siri belum.

Jika anda merupakan user Xiaomi, tentu saja anda dapat menikmati fitur Google Assistant ini dengan mudah karena Google Assistant dapat dijalankan di berbagai tipe hp android. Untuk menikmati fitur Google Assistant, anda dapat mengunduhnya terlebih dahulu di Google Play Store secara gratis.

Menjalankan Google Assistant sendiri sangat mudah. Anda hanya perlu melakukan perintah suara sembari mengatakan “Ok Google” maka asisten virtual anda akan muncul dan anda dapat menjalankan berbagai perintah. Namun, ada kalanya para pengguna hp android seperti Samsung, Oppo, ataupun Xiaomi mengalami kendala dimana Ok Google tidak berfungsi.

Berikut ini kami sajikan beberapa cara mengatasi Ok Google tidak befungsi di hp Xiaomi yang dapat dengan mudah anda terapkan jika anda mengalami kendala pada Google Assistant anda yang tidak bisa mensinkronisasikan perintah suara anda. Ini dia cara-caranya.

1. Cek kondisi mikrofon anda

Langkah pertama yang harus anda lakukan jika Ok Google tidak berfungsi di Xiaomi adalah dengan mengecek kondisi mikrofon anda. Mikrofon adalah salah satu hardware yang sudah pasti ada di tiap-tiap hp android. Salah satu alasan mengapa Google Assistant tidak berfungsi bisa jadi diakibatkan oleh kondisi mikrofon hp Xiaomi anda yang kotor dan tertutup oleh debu. Untuk mengatasinya, anda bisa memberikan lubang mikrofon hp Xiaomi anda seperti Xiaomi Mi A1 dengan cotton bud.

2. Periksa pengaturan bahasa

Pengaturan bahasa adalah hal penting yang harus anda lakukan jika anda ingin menjalankan Google Assistant sehingga fitur Ok Google dapat dengan mudah dijalankan. Pengaturan bahasa yang salah bisa menyebabkan Ok Google tidak berfungsi di hp Xiaomi anda.

Untuk melakukan pengaturan bahasa di hp Xiaomi, silakan ikuti langkah dibawah ini:

  • Pergi ke menu Setting atau Pengaturan
  • Kemudian pilih Google
  • Di tahap ini, anda akan disuguhkan beberapa opsi pengaturan. Silakan pilih Services.
  • Kemudian pilih Search lalu Voice untuk mengatur masukan suara yang nantinya akan disinkronisasikan pada Google Assistant anda sehingga Ok Google akan berfungsi.
  • Lalu, pilih opsi Language.
  • Silakan pilih bahasa masukan dan cadangan yang ingin anda gunakan pada Google Assistant anda.

Langkah di atas bisa anda terapkan pada berbagai hp android tak hanya Xiaomi saja. Contohnya adalah Samsung Galaxy J7 Duo.

3. Reset pengaturan Google Assistant

Jika langkah-langkah di atas belum berhasil untuk memulihkan fungsi Ok Google, maka anda bisa melakukan langkah terakhir ini yaitu dengan me-reset pengaturan Google Assistant. Me-reset pengaturan Google Assistant akan menghapus berbagai setting yang sudah anda lakukan pada Google Assistant sehingga Google Assistant akan kembali ke setelan default.

Untuk me-reset pengaturan Google Assistant di Xiaomi seperti Xiaomi Redmi Note 7 Pro, silakan ikuti langkah-langkah mudahnya di bawah ini:

  • Silakan buka kembali  opsi Google di menu Setting atau Pengaturan tadi.
  • Kemudian anda bisa pilih opsi Search kemudian Voice.
  • Lalu, setelahnya silakan klik Ok Google Detection atau Voice Match.
  • Setelah meng-klik opsi di atas, geser dan aktifkan Say Ok Google Anytime.
  • Setelah mengaktifkan Ok Google Anytime, anda akan dibawa ke pengaturan awal Google Assistant.
  • Silakan ikuti langkah pengaturan seperti biasanya saat pertama kali mengaktifkan Google Assistant dengan mengatakan “Ok Google” atau “Hey Google” sesuai perintah yang tertera di layar.
  • Jika berhasil, Google Assistant akan merespon perintah suara anda. Silakan lakukan perintah suara sesuai yang anda inginkan lewat Google Assistant.

Demikian artikel mengenai cara mengatasi Google Assistant ini kami sajikan untuk anda yang sedang mengalami kendala dimana Google Assistant anda tidak mau merespon perintah suara Ok Google. Anda bisa dengan mudah menerapkan langkah-langkah di atas jika anda menemui masalah ini. Jika ketiga langkah di atas sudah dicoba namun tidak berhasil, silakan uninstall dan install ulang Google Assistant anda.

Menggunakan Google Assistant sendiri akan sangat memudahkan anda apalagi jika anda memiliki mobilitas yang tinggi. Penggunaan Google Assistant pun akan dirasa begitu efisien. Selamat mencoba.

Dio Pratama

Recent Posts

7 Cara Mengatasi Sinyal 4G Tiba-tiba Hilang Paling Ampuh

Cara mengatasi sinyal 4G tiba-tiba hilang menjadi topik yang paling sering ditanyakan pengguna smartphone yang mengalami masalah konektivitas ini. Ya,…

2 years ago

Content Creator Wajib Tahu, Ini 5 Perbedaan TikTok dan Snack Video

Seiring berkembangnya jaman, ragam platform media sosial baru pun kian bermunculan. Jika satu dekade lalu Facebook, Twitter, dan Instagram mendominasi,…

2 years ago

6 Cara Mengatasi Kamera Terbalik saat Video Call

Cara mengatasi kamera terbalik saat video call seringkali membuat banyak pengguna kebingungan. Padahal, permasalahan seperti ini bisa diperbaiki dengan mudah.…

2 years ago

6 Penyebab Kamera WhatsApp Ngezoom Saat Video Call

Penyebab kamera WhatsApp ngezoom menjadi pertanyaan banyak orang yang mengalami error pada aplikasi chatting satu ini. Ya, selama ini WhatsApp…

2 years ago

Perbedaan Redmi 4A 5A dan 6A, Pilih Mana?

Penasaran apa saja perbedaan Redmi 4A 5A dan 6A? Ketiganya merupakan seri entry-level besutan Xiaomi yang cukup laris manis di…

2 years ago

7 Aplikasi Jual Beli NFT Paling Untung dan Terpercaya

Aplikasi jual beli NFT menjadi opsi yang menggiurkan untuk menghasilkan uang di interner. Tren NFT yang berkembang membuat beberapa aplikasi…

2 years ago