Categories: Tips & Trick

10 Trik Fotografi Keren dengan Kamera Handphone agar Hasilnya Ciamik

Di dunia yang serba modern ini, tentu hampir semua orang memiliki handphone atau hp. Hp yang kita miliki pun tak hanya sekedar hp yang befungsi untuk menelepon ataupun berkirim pesan alias SMS aja. Berkat kemajuan teknologi yang pesat, hp yang saat ini dirilis ke pasaran umumnya sudah mempunyai sistem operasi sendiri. Ini lah yang kemudian mengubah istilah hp menjadi smartphone atau ponsel pintar dengan sistem operasi seperti Android yang mana merupakan besutan Google maupun iOS yang merupakan kesutan Apple.

Dipersenjatainya hp dengan sistem operasi tentu membuat hp menjadi lebih fungsional. Hp mampu menjawab permintaan konsumen yang tiap harinya disibukkan dengan berbagai urusan. Mobilitas yang tinggi kemudian menjadi alasan orang-orang untuk membeli hp android atau iOS. Anda salah satunya? Hp pintar Samsung layak untuk anda beli.

Beragam hp pintar pun dapat dengan mudah kita temui di pasaran yang mana masing-masing vendor saling berlomba-lomba untuk memikat hati calon konsumennya lewat spesifikasi-spesifikasi keren yang mereka sematkan di hp produksi mereka. Sebut saja Oppo, yang terkenal akan tag line “Selfie Expert” yang mana hp buatan mereka mayoritas punya keunggulan di segi kamera.

Fitur kamera di dalam hp sendiri sangat penting. Aktivitas kita tentu saja tidak dapat dipisahkan dari kegiatan motret-memotret. Hal ini lah yang lantas menjadi pertimbangan orang-orang sebelum membeli hp terlebih jika mereka merupakan penggiat atau penggemar fotografi.

Anda penyukai fotografi dan ingin memaksimalkan kinerja kamera hp anda tanpa perlu menggunakan kamera DSLR? Tenang, karena di kesempatan kali ini, kami akan memberikan anda trik fotografi keren dengan kamera handphone sehingga kamera hp anda dapat bekerja secara lebih optimal. Berikut adalah beberapa trik yang bisa anda gunakan untuk menghasilkan foto yang keren hanya dengan menggunakan hp anda saja.

1. Ketahui dahulu spesifikasi kamera hp anda dan plus minusnya

Poin pertama yang harus anda lakukan untuk menghasilkan objek foto yang keren lewat hp anda adalah dengan mengetahui terlebih dahulu spesifikasi kamera seperti apa yang disematkan di hp anda dan juga plus minusnya. Umumnya, hal-hal yang harus perhatikan pada kamera hp anda adalah besar resolusi kamera, jenis lensa yang digunakan, bagaimana dengan ISO-nya, dan bagaimana kemampuannya saat memotret di siang hari maupun di malam hari. Trik ini bisa anda terapkan di semua hp seperti Vivo, Lenovo, dan Sony.

2. Perhatikan pencahayaan

Terang redupnya cahaya merupakan salah satu faktor penting yang akan mempengaruhi bagus tidaknya foto yang dihasilkan oleh kamera hp. Untuk menghasilkan foto yang keren walaupun hanya dengan menggunakan kamera hp, anda harus tahu betul jumlah cahaya yang menerangi objek yang ingin anda foto. Apakah sudah cukup terang atau terlalu gelap? Hp dengan dual-tone flash seperti Xiaomi Mi A1 sangat membantu sekali untuk digunakan saat kondisi pencahayaan sedang gelap.

3. Usahakan lensa kamera hp tetap bersih

Kebersihan kamera wajib hukumnya jika anda ingin menghasilkan foto yang keren dengan kamera hp. Tidak dilengkapinya penutup lensa di hampir keseluruhan hp android maupun iOS adalah yang membedakannya dengan kamera DSLR. Maka dari itu, usahakan untuk membersihkan lensa kamera hp jika dirasa kotor. Anda bisa menggunakan tissue atau kain yang lembut.

4. Fokus pada satu objek saja

Dibutuhkan sensitivitas yang cukup kuat untuk menghasilakan foto yang keren lewat kamera hp. Terdengar sulit memang. Namun, anda bisa mencobanya dengan trik berikut, usahakan untuk berfokus pada satu objek foto yang menarik saja. Trik ini niscaya akan membuat foto yang dihasilkan terlihat ciamik. Jika masih bingung, anda bisa coba menelusuri Instagram untuk mencari inspirasi fotografi yang keren.

5. Beri filter atau efek yang pas

Salah satu fitur kamera di hp pintar masa kini adalah fitur dimana anda dapat memberikan efek warna pada foto yang sudah anda jepret. Hal ini lah yang lantas membuat banyak dari kita ketagihan untuk memberikan banyak efek pada foto. Usahan untuk memberikan efek yang natural dan memberikan kesan kuat saja pada foto tanpa membuatnya terlihat berlebihan.

6. Cermati exposure-nya

Exposure adalah salah satu fitur yang umumnya ada di tiap aplikasi kamera bawaan pada hp pintar masa kini. Exposure sendiri jika diartikan secara ringkas adalah jumlah cahaya yang masuk pada medium (film atau sensor gambar) sehingga exposure akan menentukan seberapa terang atau gelap gambar yang dihasilkan. Exposure sangat mempengaruhi kualitas foto, maka dari itu anda harus mencermatinya dengan benar.

7. Gunakan mode burst

Trik fotografi keren dengan kamera handphone yang selanjutnya bisa anda gunakan adalah dengan memanfaatkan fitur burst pada kamera hp anda. Fitur atau mode ini memungkinkan anda untuk memotret foto dalam jumlah banyak sekaligus. Trik ini berguna sekali untuk menghasilkan foto yang keren lewat kamera hp anda. Salah satu vendor hp dengan fitur burst yang sangat oke adalah Apple iPhone X 256 GB.

8. Minimalisir penggunaan  flash

Flash sendiri sangat membantu sekali jika anda ingin memotret objek foto di kondisi yang minim cahaya. Namun penggunakan flash ini disinyalir mampu memberikan efek yang kurang natural yang berimbas pada kualitas foto yang dihasilkan. Anda bisa gunakan flash hanya pada saat kondisi sedang benar-benar gelap saja. Untuk kondisi normal dengan cahaya yang cukup, hindari penggunaan flash.

9. Jangan goyangkan hp saat memotret

Salah satu hal yang menjengkelkan saat memotret menggunakan hp adalah kualitas foto yang menjadi blur atau goyang. Bukan tanpa sebab, foto yang blur disebabkan oleh posisi tangan yang kurang stabil alias goyang saat memotret objek foto. Untuk menyiasati ini, anda bisa coba gunakan fitur timer.

10. Perkuat “sense of angle” anda

Angle yang baik dan menarik, mampu menghasilkan foto yang keren meski hanya dengan menggunakan objek biasa. Anda bisa mengeksplor kemampuan fotografi anda guna mendapatkan angle terbaik sehingga bukan tidak mungkin foto yang dihasilkan menjadi sangat keren.

Demikian artikel mengenai trik fotografi keren dengan kamera handphone ini kami sajikan kepada anda. Silakan aplikasikan 10 trik fotografi lewat kamera hp di atas sehingga kualitas foto yang dihasilkan lewat kamera hp menjadi keren.

Dio Pratama

Recent Posts

7 Cara Mengatasi Sinyal 4G Tiba-tiba Hilang Paling Ampuh

Cara mengatasi sinyal 4G tiba-tiba hilang menjadi topik yang paling sering ditanyakan pengguna smartphone yang mengalami masalah konektivitas ini. Ya,…

2 years ago

Content Creator Wajib Tahu, Ini 5 Perbedaan TikTok dan Snack Video

Seiring berkembangnya jaman, ragam platform media sosial baru pun kian bermunculan. Jika satu dekade lalu Facebook, Twitter, dan Instagram mendominasi,…

2 years ago

6 Cara Mengatasi Kamera Terbalik saat Video Call

Cara mengatasi kamera terbalik saat video call seringkali membuat banyak pengguna kebingungan. Padahal, permasalahan seperti ini bisa diperbaiki dengan mudah.…

2 years ago

6 Penyebab Kamera WhatsApp Ngezoom Saat Video Call

Penyebab kamera WhatsApp ngezoom menjadi pertanyaan banyak orang yang mengalami error pada aplikasi chatting satu ini. Ya, selama ini WhatsApp…

2 years ago

Perbedaan Redmi 4A 5A dan 6A, Pilih Mana?

Penasaran apa saja perbedaan Redmi 4A 5A dan 6A? Ketiganya merupakan seri entry-level besutan Xiaomi yang cukup laris manis di…

2 years ago

7 Aplikasi Jual Beli NFT Paling Untung dan Terpercaya

Aplikasi jual beli NFT menjadi opsi yang menggiurkan untuk menghasilkan uang di interner. Tren NFT yang berkembang membuat beberapa aplikasi…

2 years ago