Sponsors Link

Cara Berbagi Wifi Sesama Android dengan Mudah

Sponsors Link

Dewasa ini, sulit kiranya untuk lepas dengan yang namanya internet. Melalui internet kita dapat mengakses banyak hal, mulai dari mencari kebutuhan sehari-hari, mencari resep membuat adonan kue, mencari informasi terkini dan hingga membeli ponsel terbaru.

Dulu, untuk dapat mengakses internet hanya bisa dilakukan melalui komputer atau laptop, namun makin canggihnya teknologi mengakses internet bisa dilakukan menggunakan ponsel pintar alias smartphone. Untuk dapat mengakses internet melalui smartphone kita diharuskan menggunakan data internet atau paket data, selain menggunakan paket data, bisa juga memanfaatkan Wi-Fi.

Bagi kamu yang sering berkumpul dengan teman-teman pasti sangat menyenangkan bila mendapatkan jaringan Wi-Fi, akan tetapi tak semua tempat yang kamu singgahi menyediakan koneksi Wi-Fi secara gratisan alias cuma-cuama. Lalu bagaimana bila ada teman kamu yang tiba-tiba paket datanya habis, dan sangat membutuhkan jaringan Wi-Fi.

Tak pelur bingung, kamu bisa mengandalkan ponsel pintar kamu untuk dijadikan sebagai cara menjadikan Android sebagai moden dan pemancar Wi-Fi untuk smartphone temanmu itu. Hotspot Wi-Fi menggunakan ponsel atau akrab dikenal dengan nama tethering ini merupakan cara yang sudah sangat umum dimanfaatkan banyak pengguna smartphone untuk berbagi jaringan internet.

Penggunaan tethering ini akan menggunakan kuota internet dari smartphone dan akan dibagikan kepada perangkat lain yang menyambung ke perangkat smartpphone kamu. Cara untuk berbagi kuota dengan Wi-Fi tethering atau hotspot Wi-Fi ke sesama Hp Android sangat mudah, kamu tidak perlu menggunakan aplikasi khusus. Berikut merupakan cara berbagi Wifi sesama Android :

  • Pastikan Hp atau smartphone kamu menyala.
  • Buka menu “setting” yang terdapat di Hp kamu, inget hp kamu bukan saudaramu ya.
  • Kemudian, cari pilihan menu “Network & Internet” atau “Internet dan jaringan”, disini kamu akan diberikan beberapa pilihan.
  • Dari beberapa pilihan itu, kamu langsung tekan menu “hotspot & Tethering,” bukan yang lain.
  • Jika menunya sudah terbuka, akan muncul beberapa pilihan, langsung saja kamu pilih menu “hotspot WI-Fi”. Kemudian geser tombolnya (berada disebelah) ke sebelah kanan untuk mengakitfkan tethering atau mode hotspot Wi-Fi yang terdapat pada ponsel kamu.
  • Setelah sukses mengaktifkan tethering atau mode hotspot Wi-Fi yang terdapat pada smartphone akan muncul notifikasi pada layar ponsel pintar kamu.
  • Nah sekarang smartphone Android temanmu sudah bisa tersambung dengan Wi-Fi.

Saat melakukan tethering melalui Hp mu, jangan lupa untuk memberitahu nama Wi-Fi yang kamu miliki. Ini untuk memudahkan temanmu dalam proses penyambungan jaringan Wi-Fi. Bila hotspot Wi-Fi diberikan password jangan lupa juga untuk memberikan kata sandinya, jika tidak temanmu akan kesulitan untuk melakukan tethering.

Namun bila hotspot Wi-Fi mu tak memiliki password, maka semua ponsel yang ada di sekitarmu akan dengan mudah menyambung ke Wi-Fi mu. Untuk itu kamu perlu memberikan kata sandi agar hotspot Wi-Fi ponselmu tak mudah digunakan. Bila kamu belum mengetahui cara memberikan password pada hotspot portable yang ada pada Hpmu. Berikut merupakan caranya :

  • Hp harus dalam keadaan menyala. Kemudian buka menu “setting” atau “setelan”.
  • Kemudian, cari pilihan menu “Network & Internet” atau “Internet dan jaringan”, disini kamu akan diberikan beberapa pilihan.
  • Dari beberapa pilihan itu, kamu tekan menu “hotspot & Tethering,” bukan yang lain.
  • Jika menunya sudah terbuka, akan muncul beberapa pilihan, langsung saja kamu pilih menu “siapkan hotspot Wi-Fi.
  • Kemudian pilih menu “keamanan”. Selanjutnya pilih “WPA2 PSK”.
  • Setelah itu buat password atau kata sandi keamanan untuk hotspot Wi-Fi pada ponsel kamu. Kemudian tekan “simpan”.
  • Selamat, hotspot Wi-Fi atau hotspot portabel kamu berhasil dikunci.

Setelah berhasil memberikan kata sandi atau password dalam hotspot Wi-Fi, kamu juga bisa membatasi jumlah pengguna yang bisa menggunakan hotspot Wi-Fi kamu. Berikut merupakan langkah-langkahnya :

  • Pastikan Hp atau smartphone kamu menyala.
  • Buka menu “setting” atau “setelan” yang terdapat di Hp kamu, ingat hp kamu bukan saudaramu ya.
  • Kemudian, cari pilihan menu “Network & Internet” atau “Internet dan jaringan”, disini kamu akan diberikan beberapa pilihan.
  • Dari beberapa pilihan itu, kamu tekan menu “hotspot & Tethering,” bukan yang lain.
  • Jika menunya sudah terbuka, akan muncul beberapa pilihan, langsung saja kamu pilih menu “siapkan hostspot Wi-Fi.
  • Kemudian pilih menu “keamanan”. Lalu pilih menu “sambungan maksimum” yang berada pada menu paling bawah.
  • Disini kamu bisa mengatur berapa jumlah pengguna hotspot Wi-Fimu, sesuai keinginanmu.
  • Bila sudah ditentukan jumlah pengguna yang diinginkan, kemudian tekan “simpan”.

Perlu kamu ketahui penggunaan hotspot Wi-Fi ini akan menjadikan ponsel pintarmu menjadi lebih cepat habis, maka itu sebaiknya kamu memperhatikan hal-hal dibawah ini :

  • Pastikan baterai ponsel pintarmu penuh.
  • Segera matikan sambungan tethering setelah tidak digunakan kembali.
  • Bila ponsel pintarmu memiliki pengaturan untuk menonaktifkan hotspot Wi-Fi secara otomatis saat sudah tak ada lagi perangkat yang terhubung, maka aktifkan saja fitur tersebut.
  • Pastikan juga kuota kamu masih cukup untuk berbagai jaringan hotspot Wi-Fi, karena semakin banyak pengguna tethering kamu maka akan semakin cepat habis pula kuota internet yang dimiliki. Oleh karena itu sebaiknya penggunaan tethering digunakan untuk melakukan aktifitas seperti browsing ringan, dan hindari melakukan streaming video, dan download. Tapi jika kamu ikhlas sih tak ada masalah.
  • Penggunaan tethering akan menjadikan ponsel pintar kamu akan bekerja lebih keras dari biasanya, karena terdapat perangkat lain yang menyambung ke ponselmu. Maka jangan heran bila saat kamu memberikan tethering, ponsel akan menjadi lebih panas dari biasanya.
  • Tethering pada ponsel memiliki dampak kurang baik bagi hardware smartphone, karena saat melakukan berbagi data melalui hotspot Wi-Fi ponsel akan lebih panas dari biasanya dan menjadi berdampak kurang baik bagi hardware smartphone.  Kendati belum terdapat informasi bahwa ada ponsel pintar yang rusak karena sering berbagi hotspot Wi-Fi, namun alangkah baiknya batasi penggunaan tethering pada smartphone kamu untuk meminimalisir terjadinya kerusakan hardware.

Nah itulah tadi cara berbagi Wifi sesama Hp Android, cara memberikan password Wi-Fi, dan cara membatasi jumlah pengguna yang bisa menggunakan hotspot Wi-Fi kamu. Bagaimana mudah bukan, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Baca juga cara mengatasi Hp mati total tidak bisa dicas dan cara memperkuat penerimaan sinyal Wi-Fi Android.

, , ,
Oleh :
Kategori : Tips & Trick
Search
GADGET INFO

Kamu ada rencana ingin menjual hpmu tapi takut diberi harga murah? Lakukan hal-hal ini untuk mengetahui performa hpmu, layak atau tidak dijual dengan harga tinggi.