Sponsors Link

17 Cara Mengatasi Lag pada Android Tanpa Root dan Pencegahannya

Sponsors Link

Masalah pada suatu smartphone biasanya muncul setelah beberapa lama digunakan karena semakin lama akan semakin terasa performa kinerja smartphone semakin menurun, lemot, sering terjadi lag, hang, restart sendiri, error dan lain sebagainya. Pengertian lag pada Android adalah keadaan dimana smartphone mendadak menjadi macet atau lemot pada saat menjalankan suatu aplikasi berukuran besar.

Baca juga: Emulator Android TerbaikPenyebab Hp Bootloop.

Kondisi Android menjadi lag sebenarnya biasa terjadi pada smartphone terutama bila menggunakan smartphone yang hanya memiliki RAM kecil. Penyebab lag serta melambatnya Android umumnya disebabkan karena pengguna tidak merawat smartphonenya dengan benar ataupun karena spesifikasi hardware atau RAM pada smartphone keluaran lama yang tidak mampu lagi menandingi kecanggihan fitur dan aplikasi dari smartphone keluaran baru.

Berikut beberapa penyebab lag pada smartphone Android:

  1. Menjalankan terlalu banyak aplikasi secara bersamaan.
  2. Terlalu banyak menginstall aplikasi.
  3. Memori internal penuh cache atau file sampah.
  4. Gangguan virus.
  5. Wallpaper animasi/live wallpaper dan pemasangan tema untuk Android.
  6. Root yang kurang sempurna ataupun gagal ditengah jalan.

Baca juga:

Cara Mengatasi Lag pada Android

Lalu apa yang harus dilakukan bila hp Android terlanjur kena lag? Hal pertama yang harus Anda lakukan harus tenang dan lakukan beberapa cara berikut ini:

1. Mengosongkan Internal Storage

Agar kinerja Android dapat berjalan ringan, lancar dan cepat maka disarankan agar tidak membiarkan storage Android menjadi penuh, minimal tersedia space kosong 20% dari total space agar kinerja Android dapat menjadi lebih ringan dan cepat. Untuk foto, musik, video dan file pribadi lainnya yang dapat menyebabkan storage smartphone menjadi full atau penuh agar disimpan ke dalam micro SD. Baca juga: Kelebihan HP Berbahan Metal.

2. Bersihkan Cache Android

Lakukan selalu pembersihan atau hapus cache Android supaya file sampah tersebut tidak menumpuk di memori internal. Demikian juga untuk history pencarian pada aplikasi browser harus selalu dibersihkan. Cara menghapus cache Android:

  • Pilih menu Setting
  • Lalu pilih Aplikasi
  • Selanjutnya pilih aplikasi yang mau dihapus cachenya
  • Lalu pilih Clear Cache.

Selain menggunakan cara tersebut, Anda dapat juga menggunakan aplikasi CCleaner atau Clean Master. Baca juga: Cara agar Hp Tidak Lemot.

3. Uninstall Aplikasi dan Game yang Tidak Terpakai

Lakukan uninstall untuk aplikasi maupun game yang sudah tidak digunakan agar memori internal dan eksternal Android memiliki lebih banyak storage ruang kosong. Cara menghapus aplikasi cukup mudah, yaitu:

  • Masuk ke menu Setting
  • Pilih Aplikasi
  • Cari dan pilih aplikasi atau game yang ingin dihapus. Tap “Copot Pemasangan” atau “Uninstall”.

Baca juga: Hp Android Khusus GameGame Android Terbaik Gratis.

4. Gunakan Wallpaper Biasa

Menggunakan live wallpaper atau wallpaper bergerak tentu membuat hp menjadi lebih menarik. Namun hal ini akan membuat kerja ponsel menjadi lambat dan boros baterai sehingga menimbulkan lag. Jangan menggunakan live wallpaper, sebaiknya gunakan wallpaper biasa tanpa animasi, jika terlanjur menginstall tema atau launcher Android maka hapus tema tersebut.

5. Scan Antivirus

Kemungkinan ada virus yang melekat pada aplikasi, sehingga membuat kinerja Android menjadi lag ataupun terasa berat dan lemot. Untuk menghapus virus, gunakanlah aplikasi antivirus Android terbaik yang bisa didapatkan secara gratis di Google Play Store.

6. Upgrade OS

Jika Android mengalami lag ketika menjalankan aplikasi, maka hal tersebut dapat terjadi akibat aplikasi yang sudah tidak kompatibel dengan OS Android lama. Maka solusinya adalah dengan meng-update OS lama ke OS versi baru. Update OS ini sangat diperlukan agar software diperbarui dan performanya menjadi lebih baik. Baca juga: Kelebihan Android MarshmallowKelebihan Android Lollipop.

7. Overheating

Menjalankan terlalu banyak aplikasi secara bersamaan akan membuat smartphone Android menjadi cepat panas dan dapat menyebabkan lag, karena RAM akan terpakai oleh running application Android. Untuk membantu meringankan kerja Android, maka aplikasi yang berjalan secara bersamaan agar diperkecil jumlahnya. Aplikasi yang sedang berjalan pada background task dapat dimonitor dari Setting >> Aplikasi >> Tap pada running. Jika terdapat aplikasi yang tidak dibutuhkan dapat diunistall atau dihentikan prosesnya.

Baca juga:

8. Batasi Widget yang Tidak Perlu pada Homescreen

Widget atau aplikasi yang terinstall pada homescreen Android sebenarnya berfungsi sebagai shortcut atau jalan pintas dan mempercantik tampilan homescreen. Biasanya yang ditempatkan pada homescreen antara lain seperti Whatsapp, Line, BBM dan aplikasi lainnya.

Walaupun aplikasi tersebut tidak sedang dibuka dan dijalankan namun tetap membutuhkan memori RAM. Jadi semakin banyak aplikasi yang ditempatkan pada homescreen akan berdampak pada semakin terkurasnya RAM. Maka hapuslah widget yang tidak terlalu diperlukan agar dapat meringankan kinerja Android.

Baca juga:

9. Factory Reset

Jalankan Factory Reset, yaitu dengan mengembalikan semua pengaturan serta personalisasi menjadi default atau dikembalikan ke pengaturan awal seperti keadaan smartphone saat baru dibeli, dengan cara:

  • Pilih menu Setting
  • Lalu pilih Backup & Reset
  • Aktifkan Backup My Data
  • Lalu tap Factory Data Reset

10. Update Firmware Android

Lakukan update Firmware agar sistem operasi pada Android dapat diperbarui. Fasilitas ini disediakan oleh produsen smartphone yang bersangkutan karena pihak produsen melakukan revisi pada sistem Android produknya.
Cara untuk update firmware: Setting >> About Phone >> Tap pada System Updates.

Baca juga: Cara Melacak Hp yang Hilang, Cara Mengecek Keaslian Hp Samsung.

Cara Mencegah Lag pada Android

Apabila Anda tidak mau hp Android kesayangan Anda terkena lag, maka lakukan cara-cara pencegahan berikut ini:

  1. Batasi memasang terlalu banyak Widget.
  2. Gunakan wallpaper biasa bukan live wallpaper.
  3. Download aplikasi sesuai yang dibutuhkan.
  4. Hindari overheating dengan meng-uninstall atau menghentikan proses aplikasi yang tidak dibutuhkan.
  5. Melakukan update firmware atau update sistem.
  6. Rutin menghapus cache di smartphone.
  7. Pastikan storage kosong yang tersedia di smartphone tidak kurang dari 20% dari total space.

Demikian informasi mengenai cara mengatasi lag pada Android dan cara mencegahnya yang dapat Anda lakukan dengan mudah. Semoga bermanfaat.

, , , , ,
Oleh :
Kategori : Teknologi
Search
GADGET INFO

Kamu ada rencana ingin menjual hpmu tapi takut diberi harga murah? Lakukan hal-hal ini untuk mengetahui performa hpmu, layak atau tidak dijual dengan harga tinggi.