Sponsors Link

Ini Perbandingan Oppo A3s dan Oppo F5, Bagus yang Mana?

Sponsors Link

Oppo-A3s-vs-Oppo-F5Dewasa ini pilihan brand ponsel pintar sangat beraneka ragam, mulai dari iPhone, Samsung, Huawai, Nokia, Xiaomi, Vivo hingga Oppo. Masing-masing merk menawarkan keunggulannya masing-masing yang tentu akan memanjakan para pecintanya, begitu pula dengan Oppo yang dikenal sebagai ponsel Selfi Expert-nya.

Oppo memang menawarkan ponsel dengan kualitas kamera yang menunjang swafoto kamu agar lebih mantap dilihat. Dari sekian banyak tipe smartphone keluaran Oppo, A3s dan F5 merupakan diantaranya. Keduannya pasti memiliki kekurangan serta kelebihannya masing-masing. Nah, bagi kamu yang kebingungan untuk memilih diantaranya keduanya di artikel ini akan dibahas, agar kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan.

Rasanya tak perlu banyak berkata-kata lagi, langsung saja berikut merupakan ulasan tentang perbandingan Oppo A3s dan Oppo F5 antara lain yaitu :

  1. Spesifikasi Oppo A3s dan Oppo F5

Oppo A3s merupakan ponsel pintar yang dirilis pada Juli 2018 dan merupakan smartphone dengan Notch kedua setelah Oppo F7. Perihal chipset A3s sudah menggunakan CPU Octa-core 1,8 Ghz Cortex A53 dengan chipset Snapdragon 450 dan GPU Andreno 506. Untuk Os-nya A3s sudah mengusung Android v8.1 OREO dengan Colour Os 5.2.

Sedangakan seri F5 yang rilis lebih dulu yaitu bulan Oktober 2017 memiliki CPU Octa-CORE 2.5 GHz Cortex-A53 dengan chipset Mediatek Helio P23 dan GPU Mai G71MP2. Untuk Os F5 dibilang lawasa karena masih menggunakan Android v7.1 NOUGAT dengan Colour 3.2.

  1. Dimensi serta Layar Oppo A3s dan Oppo F5

Memiliki bahan berupa Polycarbonat, Oppo A3s memiliki dimensi 156.2 x 75.6 x 8.2 mm dengan berat ponsel 168 gram, dan sudah dilengkapi dengan LED Notifikasi. Untuk layarnya memiliki IPS Capasitive berukuran 6,3 inchi, berasio 19:9 dan resolusinnya sebesar 720 x 1440 pixels dengan kerapatan ~270 ppi

Tak jauh berbeda, Oppo F5 menggunakan bahan berupa Polycarbonat dengan dimensi 156.25x 76 x 7.5 mm berukuran 6,0 inchi, berasio 18:9 dan resolusinnya sebesar 1080 x 2160 pixels dengan kerapatan ~402 ppi. Meskipun sama-sama sudah dilengkapi dengan LED notifikasi dan IPS Capasitive, namun tipe ini memiliki berat lebih enteng dari pada A3s dengan berat hanya 152 gram dan sudah dibekali dengan Corningg Gorilla Glas 5.

  1. Kamera Oppo A3s dan Oppo F5

Soal kamera, Oppo A3s sudah dibekali dengan dual kamera yang diletakkan dibelakang, resolusinya 13 MP dengan aperture f/2.2  dan 2 MP f/2.4 serta kamera depan 8 MP dengan bukaan f/2.2. Kendati menggunakan single kamera utama, Oppo F5 memiliki resolusi yang lebih tinggi yaitu 16 MP bukaan f/2.2. sedangkan kamera depannya sebesar 20 MP f/2.2.

Keduanya juga sudah dibekali dengan Phase Detaction Autofocus, LED Flash dan sama-sama memiliki kualitas video 2160p@30fps. Bukan itu saja teknologi A.I Beauty Recognition Technology juga sudah dibenamkan dikedua ponsel buatan Oppo tersebut. Fitur A.I Beautification merupakan teknologi yang mampu mengidentifikasi wajah lebih dari 200 titik.

  1. Sensor Oppo A3s dan Oppo F5

Masalah sensor Oppo A3s sudah dibekali dengan Accelorometer, Barometer, Proximity, Compass dan face unlock. Sayangnya, seri ini tak menyematkan finger print sensor seperti kebanyakan ponsel yang ada saat ini. Untuk sensor Oppo F5 tak jauh berbeda dengan A3s, yaitu Accelorometer, Barometer, Proximity, Compass dan face unlock. Jika A3s tidak memiliki finger print sensor, berbeda dengan Oppo F5 yang sudah dibekali dengan finger print sensor.

  1. Baterai Oppo A3s dan Oppo F5

Perihal perbandingan Oppo A3s dan Oppo F5 dibagian baterai memang terpaut cukup jauh. A3s sudah dibekali dengan kapasitas baterai yang lebih besar yaitu Li ion 4230 mAh, sedangkan F5 memiliki kapasitas lebih kecil dengan batrai Li ion 3200 mAh. Keduannya sama-sama memasang batrai non removable atau tida bisa dicopot secara langsung.

  1. RAM serta ROM Oppo A3s dan Oppo F5

Oppo A3s memiliki varian RAM 2 GB dengan ROM 16 GB serta RAM 3 GB yang ditunjang dengan ROM 32 GB dan sudah mempuni untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Sedangkan Oppo F5 memiliki varian berupa Oppo F5 reguler dengan RAM 4 GB ditunjang ROM 32 GB, Oppo F5 Youth dengan RAM 3 GB ROM 32 GB dan RAM 4 GB ROM 32 GB, serta juga Oppo F5 6GB. Sesuai namanya RAM yang digunakan yaitu 6 GB dengan ROM 64 GB. Bila dirasa kurang untuk penyimpanan internalnya, masing-masing seri baik itu Oppo A3S maupun F5 dapat ditambah dengan memasang memori eksternal hingga 256 GB.

  1. Jaringan Oppo A3s dan Oppo F5

Masalah jaringan kedua ponsel pintar dari Oppo ini tidak memiliki perbedaan, baik itu Oppo A3s maupun Oppo F5 sama-sama memiliki jaringan GPRS, EDGE, 3G serta 4G LTE. Ditunjang dengan HSDPA 42.2 mbps & HSUPA 5.76 mbps, LTE Cat 6 300/50 Mbps dan dibekali dengan dual sim.

  1. Harga Oppo A3s dan Oppo F5

Soal harga Oppo A3s dengan RAM 3 GB ROM 32 GB dibandrol  kisaran Rp 2,6 juta dan Oppo A3s RAM 2 GB ROM 16 GB dibandrol dengan harga kurang lebih Rp 1,9 juta. Sedangkan Oppo F5 Reguler dihargai kurang lebih Rp 3,7 juta, Oppo F5 Youth Rp 3,5 juta, dan untuk Oppo F5 6GB dihargai berkisar Rp 4,6 juta.

Setelah mengetahui perbandingan diantara keduannya secara menyeluruh bisa disimpulkan bila Oppo A3s memiliki kelebihan berupa harganya yang lebih murah, memiliki penampilan kekinian, layar lebih besar, Os terbaru, ditunjang dengan dual kamera dan dibenamkan batarai dengan kapasitas jumbo hingga mencapai 4230 mAh.

Berbeda dengan Xiomi Redmi Note 5 vs Oppo A3s, Oppo F5 mempunyai kelebihan seperti resolusi full HD+, kerapatan layar mencapai ~400ppi, sudah dibalur corning gorilla glass 5, performanya lebih lincah, RAM lebih tinggi, disenjatai kamera belakang memiliki resolusi 16MP dan depan 20 MP, dan sudah dilengkapi sensor finger print.

Untuk kekurangan Oppo A3s bisa dikatakan memiliki resolusi sebatas HD+, kerapatan layar ~270 ppi, tak memiliki pelindung layar, RAM dan ROM terbilang lebih kecil, kamera depan hanya beresolusi 8MP, dan tak mempunyai Finger Print Sensor. Sedangkan Oppo F5 kekurangannya terdapat pada harganya lebih mahal, dimensi layar lebih kecil, Os kurang update, kamera belakang hanya satu, dan baterai berkapasitas rendah.

Nah, perbandingan kedua ponsel buatan Oppo sudah dijelaskan diatas, untuk menentukan pilihan posel terbaik kamu pilih sesuai kebutuhan serta kemampuan keuangan ya, sebab kedua ponsel tersebut memiliki kukurangan serta kelebihannya masing-masing tak jauh berbeda dengan Perbandingan Oppo F7 dan Oppo A3s.

, , ,
Oleh :
Kategori : Review
Search
GADGET INFO

Kamu ada rencana ingin menjual hpmu tapi takut diberi harga murah? Lakukan hal-hal ini untuk mengetahui performa hpmu, layak atau tidak dijual dengan harga tinggi.